banner 728x250

Nuansa Kartini Warnai Apel Dikpora Magetan, Pegawai Tampil Serasi dengan Pakaian Adat

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh pegawai kompak mengenakan pakaian adat Jawa, Senin (21/4/2025).

ProKontra, Magetan – Suasana apel pagi di Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Dikpora) Magetan berubah menjadi lebih berwarna dan sarat makna budaya.

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh pegawai kompak mengenakan pakaian adat Jawa, menciptakan harmoni visual yang memukau di halaman kantor, Senin (21/4/2025).

Peringatan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Edaran (SE) Bupati Magetan Nomor 400.14.2.1/2/403.012/2025 yang mendorong ASN hingga pelajar untuk mengenakan busana adat sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan Raden Ajeng Kartini.

Para pegawai perempuan tampak elegan dalam balutan kebaya, sementara pegawai laki-laki tampil gagah mengenakan lurik dan beskap, menegaskan komitmen untuk melestarikan nilai-nilai budaya dan semangat kesetaraan gender.

Apel pagi tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Dikpora Magetan, Suwata. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremonial, tetapi bagian dari penghormatan terhadap nilai-nilai perjuangan Kartini.

“Dalam peringatan Hari Kartini yang jatuh pada 21 April ini, Dikpora Kabupaten Magetan berkomitmen untuk terus mendukung pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, sebagai upaya menciptakan generasi emas menuju Indonesia 2045,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan pentingnya menanamkan semangat Kartini dalam kehidupan sehari-hari.

“Semangat Juang Kartini harus tetap ada dan tumbuh di setiap hati perempuan Indonesia, menolak diskriminasi, berpikir melampaui zaman, sehingga perempuan memiliki hak dan kesempatan yang sama untuk memajukan bangsa,” pungkas Suwata.

Peringatan Hari Kartini di lingkungan Dikpora Magetan ini menjadi pengingat bahwa perjuangan emansipasi belum selesai, serta pentingnya menjaga budaya dan nilai luhur dalam kehidupan ASN dan masyarakat secara luas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *