ProKontra, Ponorogo – Ribuan warga memadati halaman Polres Ponorogo pada Senin (10/3/2025) pagi, berburu kebutuhan pokok dengan harga miring dalam bazar murah Ramadhan yang digelar Polres Ponorogo bersama Bhayangkari Cabang Ponorogo.
Berbagai bahan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, susu, kecap, dan sirup dijual dengan harga lebih terjangkau dibandingkan pasar. Tak butuh waktu lama, paket-paket sembako yang disediakan langsung diserbu warga hingga nyaris ludes.
Ketua Bhayangkari Cabang Ponorogo, Titut Andin, menegaskan bahwa bazar ini menjadi wujud kepedulian terhadap masyarakat.
“Intinya kami ingin berbagi berkah di bulan Ramadhan. Masyarakat bisa mendapatkan sembako dengan harga lebih murah, tetapi kami batasi satu paket per orang agar merata dan lebih banyak warga yang terbantu,” ujar Titut Andin.
Kapolres Ponorogo, AKBP Andin Wisnu Sudibyo, menyebutkan bahwa 1.500 paket sembako telah disiapkan dalam kegiatan ini. Tak hanya di Polres, bazar serupa juga akan digelar di jajaran Polsek hingga menjelang Idul Fitri.
“Kami berupaya membantu masyarakat, terutama yang kurang mampu, dalam mempersiapkan kebutuhan Lebaran. Jika antusiasme masyarakat tinggi, bukan tidak mungkin kegiatan ini akan digelar dua kali dalam seminggu,” jelas AKBP Andin.
Harga yang ditawarkan dalam bazar ini dipastikan lebih murah dari harga pasar, sehingga diharapkan dapat meringankan beban masyarakat menghadapi kenaikan harga menjelang Lebaran.
“Dengan adanya bazar Ramadhan ini, diharapkan masyarakat Ponorogo dapat lebih mudah memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. Kepolisian bersama Bhayangkari juga berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi warga,” pungkasnya.