banner 728x250

Awal Puasa, Siswa di Magetan Belajar dari Rumah

Siswa di Magetan dipastikan mulai menjalani kegiatan belajar mandiri dari rumah pada awal puasa ramadan 2025.

ProKontra, Magetan – Memasuki awal puasa ramadan, siswa di Magetan mulai menjalani ‘Belajar Mandiri di Rumah’ sejak Kamis, 27 Februari 2025.

Kebijakan ini mengacu pada Surat Edaran Bersama (SEB) 3 Menteri Nomor 2 Tahun 2025, yang mengatur pola pembelajaran selama bulan suci.

“Selama bulan suci Ramadan sudah diatur pembelajarannya, di awal ada libur, di tengah-tengah masuk sekolah, dan kemudian di akhir ada libur,” ujar Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Dikpora) Magetan, Suwata, Kamis (27/02/2025).

Meski tidak masuk sekolah, Suwata menegaskan bahwa siswa tetap memiliki tanggung jawab untuk belajar di rumah sesuai tugas yang diberikan sekolah.

Ia menekankan bahwa Belajar Mandiri di Rumah bukan sekadar waktu libur, melainkan harus tetap dimanfaatkan untuk kegiatan akademik.

“Sudah kita sampaikan kepada satuan pendidik atau Kepala Sekolah supaya anak didik itu diberikan tugas disaat melaksanakan belajar mandiri tersebut,” pungkasnya.

Menurut Suwata, selama ramadan, siswa akan menjalani Belajar Mandiri di Rumah pada awal bulan sebelum kembali masuk sekolah pada 6 Maret hingga 25 Maret 2025.

Setelah itu, mereka kembali menikmati masa libur Lebaran hingga awal April, bersamaan dengan libur nasional dan cuti bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *