ProKontra, Magetan – Paguyuban Relawan Ambulance Magetan kembali menunjukkan kepeduliannya dengan membagikan 1.000 takjil gratis kepada masyarakat di depan Pasar Baru Magetan, Sabtu (22/3/2025) sore.
Kegiatan ini bukan sekadar aksi sosial, tetapi juga menjadi ajang sosialisasi layanan ambulans gratis bagi warga yang membutuhkan.
Koordinator Relawan 24 Jam Magetan, Setyo Budi Hariyanto, menyebut bahwa kegiatan berbagi takjil ini merupakan agenda tahunan yang selalu diadakan setiap Ramadan.
“Selain acara bertajuk berbagi takjil, ini juga untuk menambah keakraban, kekeluargaan antar relawan ambulance yang ada di dalamnya,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa keberadaan paguyuban ini penting untuk diketahui masyarakat agar mereka bisa lebih mudah mengakses layanan ambulans saat dibutuhkan.
Seiring waktu, jumlah anggota dalam Paguyuban Relawan Ambulance Magetan terus bertambah. Saat ini, komunitas yang tergabung antara lain Relawan 24 Jam, Relawan 24 Jam Pingkuk, Sedekah Rombongan, Ashabul Yahmin, LAZISMU Magetan, DSDS, FKAM, SAR MTA, Gesit, PSC 119, Siaga Sayutan, LAZISMU Madiun, Tebu Alam, Sinah Ambulance Madiun, dan Arie Bengkel Paguyuban Relawan Ambulance Magetan.
Selain berbagi takjil, para relawan juga mengadakan buka puasa bersama serta doa bersama untuk mengenang anggota yang telah berpulang dalam menjalankan misi kemanusiaan.