banner 728x250

Sinergi Polres dan DTPHP Magetan, Tanam Jagung Serentak Dukung Swasembada Pangan

Polres Magetan bersama DTPHP saat menanam jagung di lahan aset Pemkab di Kelurahan Panekan, Selasa (21/1/2025).

ProKontra, Magetan – Polres Magetan bersama Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (DTPHP) menggelar penanaman jagung serentak di lahan aset pemerintah Kabupaten Magetan di Kelurahan Panekan, Selasa (21/1/2025), sebagai langkah strategis mendukung swasembada pangan nasional 2025.

Wakapolres Magetan, Kompol Dodik Wibowo menyatakan, kegiatan ini merupakan wujud kolaborasi Polri dan Kementerian Pertanian RI untuk memperkuat ketahanan pangan.

“Kami harap kolaborasi ini mampu memberikan dampak positif bagi pencapaian target swasembada pangan nasional,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala DTPHP Magetan, Uswatul Kasanah, mengapresiasi sinergi lintas instansi yang terjalin.

“Kami optimis, dengan dukungan Polri dan berbagai pihak, swasembada pangan pada 2025 dapat terwujud. Program ini juga mendorong pemanfaatan lahan secara optimal untuk mendukung ketahanan pangan di Kab Magetan,” ungkapnya.

Sebagai bagian dari kegiatan nasional, Forkopimda Magetan turut mengikuti zoom meeting bersama Kapolri dan Menteri Pertanian dalam rangka program tanam jagung serentak di 1 juta hektare yang dipusatkan di Subang, Jawa Barat.

Langkah konkret ini menunjukkan kesiapan Magetan menjadi salah satu pilar dalam mewujudkan ketahanan pangan berkelanjutan menuju kedaulatan pangan nasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *