ProKontra, Magetan – Menyikapi isu kelangkaan elpiji subsidi 3 kilogram, Kapolres Magetan AKBP Raden Erik Bangun Prakasa turun langsung mengecek kondisi distribusi di lapangan, Kamis (17/7/2025).
Dalam pengecekan di salah satu agen LPG di Kecamatan Ngariboyo, Kapolres memastikan distribusi elpiji berjalan lancar dan stok masih aman.
“Dari pengecekan, alhamdulillah tidak terjadi kelangkaan. Semua proses rantai distribusi, stok, dan sebagainya masih mencukupi. Begitu pula harga,” ujar AKBP Raden Erik.
Menurutnya, harga elpiji 3 kilogram di wilayah Magetan juga masih stabil dan tidak ada kenaikan yang signifikan. Meski begitu, pihaknya akan terus memantau distribusi untuk mengantisipasi potensi penimbunan atau kendala lain di lapangan.
Kapolres mengakui adanya peningkatan permintaan elpiji sepanjang Juli ini akibat meningkatnya aktivitas masyarakat, baik di rumah tangga maupun usaha kecil.
“Belajar dari pengalaman sebelumnya, Kabupaten Magetan relatif aman dari kelangkaan elpiji. Bahkan saat hari besar atau hari libur, distribusi tetap berjalan. Kami harap kondisi ini bisa terus dipertahankan,” pungkasnya.
Kapolres juga mengimbau masyarakat agar ikut aktif mengawasi distribusi elpiji di wilayah masing-masing dan segera melaporkan jika menemukan kendala.