banner 728x250

Jelang Pelantikan, Bupati Ponorogo Ajak Warga Ganti Karangan Bunga dengan Bibit Pohon

Bibit pohon sebagai ucapan selamat atas pelantikan Bupati Ponorogo terpilih, menggantikan karangan bunga.

ProKontra, Ponorogo – Tradisi memberikan karangan bunga sebagai ucapan selamat kini mendapat tantangan baru di Ponorogo.

Bupati Sugiri Sancoko mengusulkan perubahan signifikan, yakni menggantinya dengan bibit pohon yang lebih bermanfaat bagi lingkungan.

Menjelang pelantikannya untuk periode kedua, Sugiri mengajak masyarakat berkontribusi dalam penghijauan kota dengan menyumbangkan bibit pohon, baik pohon buah maupun kayu yang bisa dimanfaatkan dalam jangka panjang.

“Terima kasih kepada semua saudara-saudara saya yang mengirimkan ucapan penetapan maupun pelantikan. Biasanya ucapan tersebut dikirim dengan karangan bunga, sekarang kita beralih menjadi tumbuhan hidup yang bermanfaat untuk lingkungan dan masyarakat,” ujar Sugiri, Jumat (7/2/2025).

Menurutnya, karangan bunga hanya bertahan sementara dan akhirnya terlupakan, sedangkan pohon akan tumbuh dan memberi manfaat nyata.

Selain mempercantik lingkungan, bibit pohon ini juga diharapkan dapat mengurangi risiko banjir, memperbaiki kualitas udara, serta menjaga ketersediaan air tanah.

“Bisa bibit pohon apapun, baik buah-buahan atau kayu yang berguna untuk masyarakat. Hal ini akan memberikan manfaat jangka panjang, meningkatkan oksigen dan kualitas lingkungan,” tambahnya.

Sugiri juga mendorong para pelaku usaha karangan bunga untuk mulai mempertimbangkan perubahan ini, termasuk dalam momen-momen lain seperti pernikahan, ulang tahun, atau peringatan duka.

Inisiatif ini diharapkan menjadi tren baru yang tidak hanya mempercantik Ponorogo, tetapi juga membawa dampak positif bagi generasi mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *